USAHA KECIL-KECILAN YANG MENGGIURKAN DAN BANYAK DIMINATI OLEH SEMUA KALANGAN
Sebagai besar dari kalian mungkin berfikir bahwa untuk menjalan suatu usaha harus dengan modal yang besar, padahal sebenarnya hal tersebut tidak sepenuhnya benar karena ada juga beberapa usaha kecil-kecilan yang hanya membutuhkan modal kecil. Dengan modal yang minim ini tentunya resiko yang akan kalian dapatkan pun juga cukup kecil.
Usaha kecil-kecilan ini banyak sekali macam nya dan dapat dijalankan dimana saja, serta oleh siapa saja. Banyak sekali keuntungan yang akan didapatkan dari usaha kecil-kecilan ini seperti keuntungan bagi seseorang yang ingin menambah uang saku bagi pelajar yang menjalankannya, dapat membantu perekonomian keluarga untuk ibu rumah tangga, untuk usaha sampingan, dan lain sebagainya. Seperti yang dapat dilihat, bahawa usaha kecil-kecilan ini dapat dijalankan oleh siapa pun. Baik oleh kalangan remaja, maupun ibu rumah tangga.
Dari beberapa jenis usaha kecil-kecilan yang bisa dijalankan, biasanya yang paling diminati adalah jenis usaha kecil-kecilan yang pastinya dapat memberikan keuntungan dan dinilai menjanjikan, serta yang bisa laris dan cocok untuk pemula. Dalam artikel ini akan dibahas beberapa contoh usaha kecil-kecilan yang menguntungkan dan menjanjikan.
Definisi usaha kecil-kecilan
Sebelum masuk kedalam contoh usaha kecil-kecilan ada baiknya kita pahami terlebih dahulu maksud dari usaha kecil-kecilan. Usaha kecil-kecilan adalah usaha milik perseorangan atau individu, bukan milik suatu badan atau sebuah organisasi yang besar. Perusahaan perseorangan ini dipimpin oleh satu pemilik tunggal atau individu yang mengatur perusahaan secara mandiri dan berhak atas keputusan-keputusan yang diambil dalam bisnis tersebut, biasnaya memiliki pekerja kurang dari 50 orang.
Kriteria Usaha Kecil-Kecilan
Adapun beberapa kriteria yang masuk kedalam kategori usaha kecil-kecilan yaitu usaha diawali dengan modal yang minim bahkan tanpa modal, usaha kecil-kecilan juga tidak membutuhkan banyak pegawai bahkan badan usaha, kemudian tidak memiliki tempat yang permanen layaknya sebuah restoran ataupun toko sehingga terbebas dari pajak.
Contoh usaha kecil-kecilan
Konter pulsa di depan teras rumah
Contoh usaha kecil-kecilan pertama yaitu jualan pulsa. Usaha ini dari waktu ke waktu memang dinilai menguntungkan karena saat ini pulsa sudah menjadi bagian dari kebutuhan masyarakat masa kini.
Dengan adanya peluang tersebut maka kalian dapat memanfaatkan peluang itu dengan membuka konter pulsa di depan teras rumah kalian, tetapi jika kalian tidak memiliki banyak modal maka sebagai alternatif lainnya, kalian tidak perlu menggunakan etalase kaca dan jual kartu perdana, cukup kalian taruh penanda seperti menempelkan kertas di depan rumah dan beri tahu tetangga jika kalian berjualan pulsa. Dengan begitu modal yang dikeluarkan tidak perlu banyak, hanya cukup untuk deposit pulsa.
Jual sarapan di depan rumah
Jika kalian memiliki teras didepan rumah kalian yang cukup luas maka kalian bisa memanfaatkannya untuk berjulan seperti berjualan sarapan pagi yang dibuat sendiri. Menu sarapan yang dibuat cukup menu sarapan yang mudah diolah. Contohnya, nasi uduk, bubur, atau lontong sayur. Meskipun cukup mudah diolah tetapi menu sarapan tersebut juga cukup laris di pasaran masyarakat Indonesia.
Waralaba minuman
Contoh usaha kecil-kecilan berikutnya yaitu waralaba minuman. Saat ini banyak sekali jenis usaha yang bisa dimulai dengan modal Rp1 jutaan saja seperti franchise minuman, tetapi kalian juga jangan asal untuk memilih franchise karena itu bisa membuat kalian rugi. Pilihkan franchise yang sudah terbukti rasanya enak dan memiliki brand yang cukup laris dipasaran serta dengan kata lain minuman tersebut sedang trend di pasaran.
Usaha dropship kebutuhan harian
Contoh usaha kecil-kecilan ini bisa dibilang tidak membutuhkan modal. Saat ini bisnis belanja online menjadi salah satu yang paling digandrungi para pelaku usaha kecil karena banyaknya kemudahan akses dan minimnya budget menjadi faktor utama melakukan usaha jualan online.
Kemudahan akses yang dimaksud yakni kalian bisa melakukan bisnis tanpa perlu keluar rumah. Selain dari itu kalian juga hanya perlu mengeluarkan budget untuk paket internet saja setiap bulannya karena kalian bisa mengandalkan sistem dropship, yang mana kalian tidak perlu lagi mengeluarkan budget untuk modal belanja yang besar.
Cara kerjanya adalah gunakan gadget yang kalian miliki untuk memposting produk-produk yang kaian jual melalui sosial media. Usahakan produk yang kalian jual berkaitan dengan kebutuhan harian agar terdapat banyak peminat dan barangnya terus ada, misalnya seperti baju, perabot rumah tangga, hijab dan sebagainya, setelah kalian posting jika ada konsumen yang membeli maka langsung kalian pesan kepada pihak supplier yang nantinya pihak supplier yang akan langsung mengirim barang ke konsumen.
Hal lain yang harus kalian perhatikan yaitu pilih supplier yang terpercaya, lihat review dari para pembeli di toko online yang akan menjadi supplier kalian. Ini dimaksudkan agar produk yang kalian jual tidak mengecewakan pembeli. Lakukan bisnis ini dengan konsisten, maka keuntungannya bisa sangat menjanjikan.
Afiliasi Marketing
Contoh usaha kecil-kecilan yang terakhir yaitu afiliasi marketing. Konsep usaha ini hampir sama dengan dropship yang mana kita memasarkan produk milik pemilik usaha, yang membedakan yaitu system keuntungan yang didapat. Usaha dropship mendapatkan keuntungan dari harga jual barang sedangkan afiliator mendapatkan keuntungan berdasarkan sistem komisi. Besar kecil komisi bergantung dengan kesepatakan awal bersama pemilik usaha.
Tugas dari afiliator yaitu memasarkan produk dan membagikan kode referral melalui website atau media sosial lainnya, kalian juga tidak perlu mengeluarkan modal awal sehingga resiko mengalami kerugianpun nol. Contoh afiliasi marketing yaitu TAXOYAGER, usaha ini sudah banyak diikuti oleh berbagai kalangan seperti public figure karena TAXOYAGER sudah memberikan banyak keuntungan bagi para mitranya.
Itulah beberapa contoh usaha kecil-kecilan yang dapat kalian lakukan. Semoga dengan artikel ini dapat menjadi inspirasi. Baca juga artikel lain disini : 10 daftar bisnis yang menjanjikan.
0 comments: